Semacam proyek masa depan, serupa taman bermain. Fotografi, sahabat, music, tertawa, dan kelayakan. Ya itulah “taktiktuk”, bermula dari kesenangan pada dunia grafis dan kebersamaan sejak masa bermain gundu. Jangan tanyakan pertanyaan klise seperti “Apa arti dari nama tersebut?”. Karena jawabannya pasti mengada-ada seperti Taktiktuk berasal dari kata ‘taktik’ atau strategi, dimana dalam sebuah ‘perang kreatifitas’ dibutuhkan suatu strategi yakni kematangan suatu konsep, maupun kepiawaian dalam mengolah keindahan atas suatu karya, hihiiii panjang deh.... Bermula dari tiga orang warga kelas dua negara kecil bernama sekolah, yang menggemari dunia fotografi pada tahun 2007  disebuah kosan belakang sekolah.

Mereka adalah Rizky Akbar, Dzaki Adhihutama, dan Dicky Maulana yang suka menciptakan konsep-konsep baru yang gamblang dan kadang mengada-ada. Konsep mentah itu kemudian mereka tuangkan dengan photography yang bebas tanpa aturan. Bicara soal aturan, aturan itu memuat batasan-batasan tertentu. Tapi seni adalah suatu hal yang tanpa batas. Pada awalnya hanya bermain seputar dunia fotografi saja, dan kemudian merambah ke  vector art, pixel art, dan graphic motion.  Mereka pernah menggelar Exhibition bersama PARAMONSTER chapter  “ Young & Dangerousyang bertema THE TERROR OF SIX VOICES, dan membuat acara bersama DEATHROCKSTAR di Semarang dalam gig yang berjudul “Rolled and Here We Go Again.” Feel free to join with us. You and us became art. (dzk & R.A )

Twitter : taktiktuk